ARTICLE AD BOX
Parkir kendaraan hanya memanfaatkan bahu jalan. Petugas gabungan turun tangan melakukan pengamanan. Jajaran petugas Polres Karangasem menerjunkan 11 anggota, dipimpin Kasubag Kerjasama Polres Karangasem Iptu Ida Bagus Sudarwa, ditemui saat bertugas di Jalan Kesatrian Amlapura, Senin (21/4).
Sebagaimana diketahui, Pasar Amlapura Timur di Jalan Kesatrian, berhadap-hadapan dengan Terminal Amlapura, di belakang terminal ada Pasar Amlapura Barat. Sehingga kondisinya benar-benar krodit, yang hendak ke pasar dan ke terminal.
Selama ini, bahu Jalan Kesatrian di bagian di sisi timur untuk parkir sepeda motor dan sisi barat untuk kendaraan roda empat, kali ini di kedua sisi digunakan parkir sepeda motor hingga berlapis tiga. Praktis tidak ada tempat parkir untuk kendaraan roda empat.
Iptu Ida Bagus Sudarwa mengatakan, setelah dijaga ketat, kendaraan yang melintas bisa bergerak lambat. "Hanya saja, saat pengunjung pasar hendak keluar dari parkir, memerlukan ruang untuk keluar, itu yang menyebabkan macet, karena jalur terhalang," katanya.
Kata Iptu Ida Bagus Sudarwa, pihaknya telah berbagi tugas dengan 12 petugas Dinas Perhubungan Karangasem yang dipimpin Kasi Terminal dan Parkir I Ketut Sutama dan 12 petugas Satpol PP Karangasem dipimpin Danton I Gede Pawana.
Sesuai perencanaan, saat membangun Pasar Amlapura Timur, tahun 2016 telah disediakan lokasi parkir di baseman pasar. Sedangkan pedagang diarahkan jualan di lantai II dan lantai III. Ternyata saat pasar beroperasi, para pedagang protes, menolak jualan di lantai II terutama untuk pedagang kebutuhan pokok. Mereka tetap ingin berjualan di baseman. Sejak itulah pasar tidak punya parkir secara khusus, manun parkir memanfaatkan bahu jalan.
Oleh karena itu, setiap jelang hari raya, pengunjung pasar membeludak, dan parkir krodit di Jalan Kesatrian. "Memang setiap jelang hari raya, parkir di Jalan Kesatrian krodit, karena tidak ada tempat parkir secara khusus," kata I Ketut Sutama.
Pihaknya telah berupaya mengatur agar angkutan umum yang biasanya parkir di pinggir jalan tidak terjadi. Begitu juga kendaraan roda empat agar tidak parkir di sepanjang Jalan Kesatrian, selama pengunjung pasar ramai.
Hal senada diungkapkan Danton Satpol PP I Gede Pawana. "Kami bukan saja membantu mengatur parkir, juga mengatur pedagang. Sebab, pedagang juga sampai meluber ke pinggir jalan," katanya.
Pedagang juga sebagian berjualan di Terminal Amlapura, sehingga menambah krodit arus lalulintas. "Kondisi krodit ini memang terjadi setiap jalang hari raya, seperti Galungan, Kuningan, Purnama Kadasa, dan Pangrupukan," tambah I Gede Pawana.7k16