Pasca Libur Panjang, Bupati Sidak Pegawai

1 week ago 4
ARTICLE AD BOX
SINGARAJA, NusaBali - Bupati I Nyoman Sutjidra bersama Wakil Bupati Gede Supriatna dan Sekda Buleleng Gede Suyasa melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di hari pertama masuk kerja pegawai pemerintahan, pasca libur panjang, Selasa (8/4). Sejumlah ruang kerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di lingkup Kantor Bupati Buleleng disambangi bergantian, untuk melihat kinerja pegawai.

Seluruh pegawai pemerintahan secara nasional sebelumnya mendapatkan libur panjang serangkaian Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri mulai tanggal 28 Maret hingga 8 April. Bupati, Wakil Bupati dan Sekda Buleleng pertama meninjau satu per satu ruangan Setda Buleleng. Selanjutnya menuju Badan Perencanaan Pembangunan daerah (Bappeda), Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), hingga Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Buleleng.
 
Bupati Sutjidra usai pemantauan mengatakan setelah berkeliling, tidak menemukan hal yang janggal ataupun wanprestasi pegawainya. Seluruh pegawai ditemuinya cukup disiplin, tidak ada ruangan yang kosong. Pegawai pun meski baru hari pertama masuk kerja, langsung mengerjakan tugas dan tupoksinya seperti biasa.
 
“Semuanya sudah disiplin, sudah bekerja langsung seperti biasa meskipun ini baru hari pertama mereka masuk kerja,” terang Sutjidra.
 
Selama melakukan pemantauan, Sutjidra bersama Wabup Supriatna dan Sekda Suyasa juga mengamati kondisi ruang kerja pegawainya. Salah satu yang menjadi sorotan, gedung dinas sudah memerlukan peremajaan. Terutama gedung-gedung tua peninggalan Belanda yang sempat digunakan gedung pemerintahan saat Buleleng menjadi ibu kota Sunda Kecil. Seperti gedung Bappeda, Disdikpora hingga Dinas PMD.
 
“Ada beberapa gedung lama peninggalan Belanda yang sudah memerlukan perbaikan agar bisa dimanfaatkan lebih layak untuk kepentingan kinerja pemerintahan.Terutama gedung Dinas PMD, Bappeda, ini mulai kita pikirkan perbaikan tanpa menghilangkan arsitektur asli,” ucap Sutjidra.
 
Selain itu, bupati asal Desa Bontihing, Kecamatan Kubutambahan, Buleleng juga menekankan kepada masing-masing OPD agar merawat barang elektronik dan ruangan secara rutin. Pegawai juga diminta untuk lebih peduli terhadap lingkungan kerja untuk menciptakan suasana yang asri, harmonis serta menjaga kesehatan pengguna ruangan.
 
“Ada AC dan juga beberapa ruangan yang pakai karpet tebal. Itu kalau tidak rajin dibersihkan, kalau tidak rajin pemeliharaan nanti bisa jadi sumber tumpukan debu. Tidak bagus buat kesehatan. Saya sudah minta untuk lebih diperhatikan. Juga arsip-arsip agar ditata lebih baik. Kursi meja yang sudah lapuk, dihilangkan saja perlahan diganti yang lebih baik,” tegas Sutjidra.7 k23
Read Entire Article