Timnas Indonesia ke Piala Dunia U-17, Pertama Kali Lolos Lewat Jalur Kualifikasi

1 week ago 3
ARTICLE AD BOX
Dengan hasil ini Timnas Indonesia U-17 dua kali tampil di pentas dunia setelah pada edisi sebelumnya menjadi tuan rumah. Sejarah ini tercipta usai Timnas Indonesia U-17 mengunci kemenangan 4-1 atas Yaman U-17 di matchday kedua Grup C, Senin (7/4) malam. Kemenangan ini membawa Timnas Indonesia U-17 yang dijuluki ‘Garuda Asia’ ini lolos ke perempatfinal Piala Asia U-17 2025 sekaligus lolos Piala Dunia U-17.

Indonesia pun menjadi satu dari empat negara konfederasi Asia (AFC) yang sudah lolos Piala Dunia U-17 2025. Tiga negara lainnya adalah Qatar yang merupakan tuan rumah, lalu Arab Saudi dan Uzbekistan. Masih akan ada lima negara lain yang mengejar tiket untuk pentas di ajang tersebut.

Timnas Indonesia U-17 masih menyisakan satu laga lagi di Grup C, namun 6 poin yang dimiliki Evandra Florasta dan kawan-kawan sudah cukup untuk mengantarkan mereka lolos fase grup. Untuk diketahui Piala Asia U-17 2025 merupakan turnamen kualifikasi untuk Piala Dunia U-17 2025. Dari 16 peserta, hanya delapan tim saja yang berhak mewakili Asia di Piala Dunia U-17 2025 di Qatar pada November 2025 mendatang.

Sementara itu dalam pertandingan dengan Yaman, dua gol dari pemain Timnas Indonesia U-17 Evandra Florasta menggandakan keunggulan Timnas U-17 Indonesia atas Yaman menjadi 4-1, pada pertandingan lanjutan Gup C Piala Asia U-17 di Stadion Prince Abdullah Al Faisal Sport City, Jeddah, Arab Saudi, Senin malam.

Evandra Florasta berkesempatan untuk menjadi algojo penalti pada menit ke-87. Dengan mudah pemain Bhayangkara FC tersebut memperdaya kiper Yaman Wesam Fuad Al-Asbahi. Dua menit berselang Evandra kembali menggandakan keunggulan Garuda Muda. Berawal dari proses serangan balik cepat, Evandra mampu menuntaskan umpan silang dari Josh Holong untuk membawa Indonesia unggul 4-1.

Sebelumnya Yaman sempat memperkecil kedudukan lewat penalti dari Zaid Al Garash pada menit ke-52. Sementara dua gol dari Indonesia diciptakan pada babak pertama masing-masing oleh Zahaby Gholy (menit ke-15) dan Fadly Alberto (menit ke-24).

Pelatih timnas U-17 Indonesia Nova Arianto mengatakan tim asuhannya memiliki mental dan visi bermain yang bagus sehingga bisa mencukur Yaman 4-1 dalam pertandingan Grup C Piala Asia U-17 2025, Senin malam. Ia menegaskan para pemain telah berusaha keras dalam dua pertandingan terakhir sehingga bisa mengalahkan Korea Selatan dan Yaman. "Saya lihat semua pemain sangat luar biasa, secara mental, visi, dan pemahaman tentang kritikal, jadi semoga pemain bisa lebih berkembang lagi ke depannya," kata Nova usai laga di Stadion Prince Abdullah Al Faisal Sports City, Jeddah, Arab Saudi. Menurut dia, dua kemenangan dalam fase grup itu adalah hasil kerja keras atau latihan dari para pemain, ditambah dukungan pengurus Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) yang telah banyak membantu memenuhi kebutuhan tim.

"Saya bersyukur dan semua ini berkat dari PSSI juga, yang selama ini sangat mendukung kami, sehingga hasil yang kami dapat maksimal, jadi semoga ini menjadi harapan ke depan," ujar dia. Nova menyatakan, dua kemenangan yang membuat Indonesia masuk perempat final Piala Asia U-17 2025 dan lolos otomatis ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar itu adalah kado indah bagi Indonesia dan untuk PSSI.

Ia menambahkan, untuk laga ketiga Grup C melawan Afghanistan, pada Kamis pekan ini, legenda sepak bola Indonesia itu menjanjikan untuk memberi kesempatan para pemain yang belum tampil dalam dua laga sebelumnya. "Yang pasti kami akan mencoba semua pemain yang belum tampil, mungkin ada beberapa pemain yang akan tampil, jadi kami akan lihat situasinya dan taktik yang akan dibuat," kata dia.

Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas keberhasilan Tim Nasional U-17 Indonesia yang memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2025 di Qatar. Keberhasilan itu, dicapai usai mengalahkan Yaman dengan skor meyakinkan 4-1 dalam laga lanjutan Grup C Piala Asia U-17 di Jeddah, Arab Saudi, Senin malam.

“Kemenangan luar biasa ini merupakan buah dari proses pembinaan yang konsisten, dedikasi para pelatih, pemain, serta dukungan penuh dari PSSI dan masyarakat. Saya bangga melihat bagaimana semangat juang dan kerja keras Timnas U-17 akhirnya membuahkan hasil yang gemilang,” ujar Hetifah dalam keterangan tertulisnya, Selasa kemarin. 7 ant, k22
Read Entire Article